pbsi.unmuhkupang.ac.id. Kondisi pandemi Covid-19 yang terus merebak hingga saat ini, bukanlah halangan bagi Universitas Muhammadiyah (Unmuh) Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), untuk melaksanakan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) bagi Mahasiswa Universitas multikultural tersebut.

Pembekalan mahasiswa KKN dilakukan pada senin, 23/08/2021 bertempat di Aula Utama UMK. Menurut   Kepala LPPPM UMK, Drs. Arifin Djenawa, M.Pd bahwa KKN merupakan salah satu bagian dari Kurikulum untuk seluruh mahasiswa Program Studi di Universitas Muhammadiyah Kupang yang harus tetap berjalan, dengan dua pola kegiatan yakni KKN GNRM dan KKN Mandiri.

“Ada dua pola bentuk kegiatan yang kita rancangkan kita kali ini, yakni KKN GNRM (Gerakan Nasional Revolusi Mental) dengan bertujuan agar bisa melakukan kegiatan revolusi mental dengan adaptasi kehidupan baru di masyatakat. Sasarannya nanti adalah di 25 sekolah yang ada di Kota Kupang. Kemudian ada 800 mahasiswa lainya yang melakukan KKN mandiri dan ditempatkan di 3 kabupaten.” Terangnya.

Dirinya juga mengatakan, bahwa KKN kali ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, dimana pandemi Covid-19 sat ini masih terus meningkat.

“Kali ini akan ditemptkan hanya tiga kabupaten, yakni Kota Kupang, kab. Kupang dan TTS, dengan jangka waktu hanya 2 bulan.” Tukasnya.

Rektor Universitas Muhammadiyah Kupang, Dr. Zainur Wula, M.Si menghimbau kepada mahasiswa yang melakukan KKN untuk tetap menjaga protokol kesehatan di tempat KKN. Mahasiswa KKN diminta untuk memberikan keteladanan bagi masyarakat, sesuai dengan ciri kaum terpelajar yang cerdas, berbaik hati, responsif, dan punya kepedulian terhadap sesama, serta berbagi ilmu pengetahuan,

“Mahasiswa perlu belajar melalui orang lain, dan terbuka dengan orang lain, untuk terus belajar, yang akan di lakukan kolaborasi, Inter kedisiplinan. Perlu tunjukkan kedisiplinan oleh setiap Mahasiswa Muhammadiyah Kupang ketika melakukan KKN pada setiap Instansi yang telah ditentukan”, tutunya.

Sementara itu, salah satu mahasiswa yang akan mengikuti KKN tersebut berharap agar seluruh mahasiswa dapat mengikuti KKN kali ini dengan baik dan tetap menjaga marwah kampus.

“Meskipun pelaksanaan KKN kali ini terdapat beberapa keterbatasan karena Covid-19, namun saya sangat berharap agar seluruh mahasiswa tetap menjaga nama baik kampus, menjalankan program dengan baik, sehingga berkesan di mata masyarakat. ” Tutur Sahril Mahasiswa FAI (Fakultas Agama Islam) tersebut.

 

(Gusti Musa)

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *